84. Dengan Permohonan Doa Membantu Pekerjaan Kudus
|

84. Dengan Permohonan Doa Membantu Pekerjaan Kudus

Cara untuk mengerjakan pekerjaan kudus sangat banyak, seperti: mempersembahkan diri, pelawatan, memberitakan Injil, mengajar anak-anak, mengurus pekerjaan dan lain-lain. Di antaranya ada satu hal, iaitu “Berdoa”. Seperti dalam surat dari Paulus “Membantu kami dalam doa” (2 Kor 1 : 11).

I.       CONTOH MENGENAI PEKERJAAN KUDUS YANG MEMPEROLEH BANTUAN DENGAN DOA

1.      Dengan doa Musa membantu Yosua mengalahkan orang-orang Amalek (Kel 17 : 8-13).

2.   Dengan doa dan berpuasa orang Yahudi membantu Ester memperoleh keselamatan untuk menghadap kepada raja, dan telah menolong bangsanya terlepas dari penganiayaan Haman (Est 4 : 15-17;  5 : 1-4;  7 : 1-10).

3.      Dengan doa, Tuhan Yesus menolong Petrus kembali (Luk 22 : 31-34, 60-62).

4.      Dengan doa, gereja/jemaat telah menolong Petrus keluar dari penjara (Kis 12 : 1-11).

II.     HARUS MENDOAKAN PERKARA APA?

1.      Mohon supaya Tuhan memberikan karunia perkataan benar dan kekuatan kepada semua Para Penginjil (Ef 6 : 19-20).

2.      Mohon supaya Tuhan membuka pintu penginjilan terhadap setiap negara (Kol 4 : 3-4;  2 Tes 3 : 1).

3.      Mohon supaya Tuhan menambahkan bangsa, supaya gereja makin pesat (Yes 26 : 15).

4.      Mohon supaya Tuhan mengutus pelayan untuk keluar mengerjakan pekerjaan kudus (Mat 9 : 37-38).

5.      Mohon supaya Tuhan menyempurnakan segenap umat kudus (termasuk keluarga), dengan iman yang cukup, dapat berdiri teguh (Kol 1 : 2;  Ef 6 : 18).

6.      Mohon perdamaian bagi negara, supaya kita dapat melewati hari dengan damai sejahtera untuk memberitakan Injil Kebenaran (Yer 29 : 7;  1 Tim 2 : 1-5).

III.    SEMANGAT DOA

1.      Harus percaya bahawa Tuhan dapat mendengarkan/mengabulkan (Ibr 11 : 6;  Kis 10 : 1-4).

2.      Harus berdoa dengan segenap hati (Mzm 145 : 18-19;  2 Taw 16 : 9).

3.      Harus memohon dengan sikap yang tidak malu (Luk 11 : 8;  Ibr 5 : 7).

4.      Harus tekun dan memohon terus (Rm 12 : 13;  Luk 18 : 1-8).

5.      Setiap hari menentukan waktu berdoa (Dan 6 : 10;  Mzm 55 : 17).

6.      Berdoa dengan tiada henti-hentinya (1 Tes 5 : 17;  Mzm 71 : 8).